Peringati HUT Pramuka Ke-60 Damdim 0420/Sarko Berbagi Dengan Masyarakat

46

Merangintoday.com – Usai menghadiri Upacara HUT Pramuka Ke – 60 di ruang pola I Kantor Bupati Merangin, Dandim 0420/Sarko Letkol Inf Tomi Radya Diansyah Lubis S.A.P., M. Han langsung turun menyarahkan bantuan ke warga Kecamatan Tabir Ulu Sabtu (14/09/21).

Selain pembagian sembako dengan masyarakat Tabir Ulu Dandim 0420/Sarko langsung melakukan peninjauan pemumuharan Tugu Perjuangan di Bukit Polumun yang terletak di Desa Muara Jernih Kecamatan Tabir Ulu, serta menghimbai masyarakat untuk melakukan Vaksin Covid -19.

Di katakan Dandim, bahwa kegiatan ini merupakan rangkaian dari peringatan HUT RI Ke 76 Tahun 2021 serta sekaligus memperingati hari Pramuka yang jatuh pada hari ini Sabtu 14 Agustus 2021.

Dandim juga menambahkan,masih dalam balutan semangat perjuangan, kali ini saya juga meninjau kegiatan bakti TNI Polri bersama masyarakat di wilayah Tabir Ulu, kagiatan bakti sosial ini merupakan bentuk kepedulian kita bersama kepada masyarakat dalam bahu membahu berjuang melawan virus covid 19.

Selain itu, saya juga memantau jalanya vaksinasi bagi masyarakat, dan kami juga mengajak agar masyarakat bisa tetap disiplin menjalan protokol kesehatan dalam upaya pencegahan virus covid 19 terlebih-lebih saat Kabupaten Merangin di naikan statusnya menjadi PPKM Level 4, terang Dandim.

Apresiasi dan terimkasih atas dedikasi TNI-Polri dan masyarakat dalam kegiatan kali ini, secara simbolis kami juga menyerahkan sebuah bangunan tugu perjuangan yang selesai di renovasi serta memberikan berbagai macam paket sembako sebagai bentuk tali asih dan kepedulian kepada masyarakat di saat masih di hadapkan dengan virus covid 19, setidaknya ini bisa meringankan beban masyarakat dan bermanfaat.Tutup Dandim. (*)

Penulis     :    Jaspari 

Editor        :    Fajri Sr

LEAVE A REPLY