Merangintoday.com, MERANGIN – Dalam rangka memperkuat silaturahmi dan menjaga Harkamtimas wilayah Tabir Ulu, Kapolsek Tabir Ulu IPTU Supranata yang di Dampinghi oleh Kanit Provos Polsek Tabir Ulu AIPTU Zakaria sambangi Kantor Camat Tabir Ulu pada Senin (20/01).
Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian kegiatan perkenalan sebagai pejabat baru, sekaligus upaya menjalin sinergi dalam menjalankan tugas pokok Polri sesuai dengan Undang-Undang Kepolisian Negara RI No. 2 Tahun 2002.
Kehadiran Kapolsek yang di dampingi oleh Kanit Provos di sambut langsung oleh Camat Tabir Ulu Maspuatun Sp.d, M.M di Kantor Camat Tabir Ulu Kabupaten Merangin.
Seperti yang dikatakan oleh Camat, Bahwa” Kami siap lebih bersinergi dan berkolaborasi dengan kepolisian (Polsek Tabir Ulu )dalam menjaga Kamtibmas wilayah Tabir Ulu,” Kata Camat.
Selanjutnya Kapolsek Tabir Ulu juga Mengatakan bahwa,” kita sama-sama membangun Harkamtimas, Dan kita akan sama-sama Memberikan himbauwan kepada semua Elemen masyarakat yang ada di Tabir ulu untuk sama-sama menjaga harkamtimas di Wilayah Hukum Polsek tabir Ulu,” Tutup Kapolsek.
Perlu di ketahui, Kapolsek juga Memberikan Materi (FGD) Fokus Grup Diskusi kepada Seluruh Desa yang ada di Wilayah Tabir ulu.(Fji)