Kondisi Jalan KM 74 Desa Birun Kecamatan Pangkalan Jambu
Merangintoday.com – Tingginya intensitas hujan yang mengguyur wilayah Kecamatan Pangkalan Jambu Kabupaten Merangin menyababkan longsor di Jalan KM 74 Desa Birun Kecama Pangkalan Jambu membuat akses jalan menuju Kerinci lumpuh total Rabu (01/09/2021) sekitar pukul 01.00 wib.
Informasi yang berhasil di himpun Merangintoday.com dari anggota Koramil 420/07/ Sungaimanau, Pada pukul 01.00 wib, Kondisi arus lalu lintas jalan Bangko – Kerinci Macet total, akibat tertutup longsor menutupi badan jalan karena Hujan deras dari malam hingga pagi hari.
Setelah mendapatkan laporan dari Warga setempat, Anggota Koramil 420/07 Sungai Manau, Anggota Kapolsek Sungai Manau dan Camat Pangkalan Jambu segera menuju lokasi kejadian.
Beberapa jam dilakukan pembersihan longsor di Jalan Lintas Bangko – Kerinci KM 74, maka pada pukul 13.30 Wib arus lalu lintas Bangko – Kerinci kembali normal seperti biasa dan sudah bisa di lewati oleh semua jenis kendaraan dengan aman dan lancar.(*)
Penulis : Fajri Sr