Cek Endra, Kades Itu Harus Sering Diskusi Dengan Dewan

78

Merangintoday.com, SAROLANGUN,- Eks Bupati Sarolangun Tiga Periode yakni H.Cek Endra Sabtu (11/02/2023) meluangkan waktunya menghadiri syukuran Kades Terpilih Desa Muaro Cuban Kecamatan Batang Asai.

Kehadiran eks Bupati Sarolangun itu yang kini menjabat sebagai ketua DPD I Partai Golkar Provinsi Jambi memboyong dua Eks wakilnya kala jadi Bupati yaitu Drs H. Fahrul Rozi Periode 2011-2015 dan H.Hilal Latil Badri 2016-2022 tak luput juga hadir Putra mahkotanya Gerry Trisatwika, selain itu tampak hadir Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Sarolangun Muhammad Fadlan Arafiqi serta Ketua KONI Sarolangun Hamdan S.Ip.

Hadirnya Cek Endra bersama Koleganya di Desa Muaro Cuban bukan hanya untuk menghadiri syukuran Julius sebagai kades Terpilih di desa setempat, namun kehadiran Pencetus Program Subuh keliling di bumi Sepucuk Adat Serumpun Pseko itu juga mengobati rasa kerinduan warga masyarakat setempat, pasca purna tugas itulah yang merupakan kali pertama Cek Endra berada di desa wisata tersebut, saat masih aktif menjabat orang nomor Satu di Sarolangun Cek Endra menyempatkan dirinya bersama seluruh OPD kala itu menikmati kesegaran aliran sungai yang jernih di desa tersebut.

“Mudah kedepan batang asai ini Jauh lebih maju dan tentu memerlukan orang banyak, terutama di desa Muaro Cuban ini sendiri, “Ujar Cek Endra saat sambutan nasehat kepada Kades Terpilih

tidak hanya itu saja, Cek Endra juga sempat menyampaikan kepada seluruh Kades yang berada di Kecamatan Batang Asai agar melakukan diskusi kepada anggota dewan Sarolangun, sehingga dengan adanya diskusi tersebut akan timbul ide cemerlang untuk membangun desa yang dipimpin

“Kedepan saya titip kawan kawan kades Dibatang asai, jika kesarolangun lakukanlah diskusi bersama kawan kawan di dewan, jujur saja saya sampaikan kepada seluruh warga desa ini yang bikin saya senang disini yaitu kekompakan, “Jelasnya

Kedepan Cek Endra berharap kepada Pemerintah Daerah baik itu eksekutif maupun legislatif agar mengembalikan lagi program P2DK, karena menurut Bupati tiga periode itu program P2DK merupakan program yang dapat menunjang kemajuan desa.

“Mudahan kedepan P2DK itu harus hidup lagi, karena itu merupakan hak masyarakat, kebetulan disamping saya ada dua orang anggota DPR tolong bantu kembalikan lagi program P2DK karena itu sudah tertera dalam Perbup Sarolangun, “Ujarnya .(Ajk)

LEAVE A REPLY